SELAMAT DATANG DI BATALYON INFANTERI 611/AWANG LONG PANTANG SURUT MENGABDI PADA KEBENARAN

Jumat, 01 November 2019

BANTU WARGA KELURAHAN LOA DURI ULU YONIF 611/AWL LAKSANAKAN KARYA BAKTI

YONIF611.KOREM091-TNIAD.MIL.ID. SAMARINDA, – Kebersamaan terlihat antara masyarakat dengan Prajurit Yonif 611/Awl bergotong-royong membersihkan rumput dan sampah-sampah sekitar selokan di Kelurahan Loa Duri Ulu, Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Ini merupakan semangat dan ciri khas masyarakat Indonesia yang harus terus dibina dan ditingkatkan untuk kemajuan dan menjalin persatuan kesatuan, serta menciptakan keindahan dan kenyamanan lingkungan sekitarnya serta sebagai wujud kedekatan TNI Yonif 611/Awl bersama masyarakat. Sabtu, (02/11/2019).




Kegiatan Karya Bakti difokuskan pada pembersihan disepanjang jalan Kelurahan Loa Duri Ulu pembabatan rumput tempat ibadah (Masjid), pembersihan selokan di kanan kiri jalan dan mengangkut tumpukan sampah agar ketika hujan turun tidak mengakibatkan banjir sehingga lingkungan tetap bersih dan sehat.


Danyonif 611/Awang Long sangat mendukung kegiatan Karya Bakti tersebut “Menurutnya upaya pembersihan lingkungan dan saluran air serta jalan sangat dibutuhkan masyarakat sehingga lingkungan tidak terlihat kumuh dan kotor. Selain itu Karya bakti ini merupakan salah satu bagian dari pembinaan teritorial (Binter) TNI AD. Dengan tujuan untuk membangun soliditas yang kokoh antara sesama Prajurit TNI dengan masyarakat, sehingga diharapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat yang selama ini terbina dengan baik akan bertambah lebih baik lagi.” ungkap Letkol Inf Arfan Affandi, S.E., M.Si.


Karya bakti kali ini melibatkan 50 personil Yonif 611/Awl bersama masyarakat Kelurahan Loa Duri Ulu.

Sumber Pen Yonif 611/Awl

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PERBAIKAN MARKA JALAN DEPAN KOMPI SENAPAN A YONIF 611/AWL BEKERJA SAMA DENGAN POLSEK SAMARINA SEBERANG

KUTAI KARTANEGARA, KOREM091-TNIAD.MIL.ID/YONIF611 – Dalam rangka menjaga Sinegritas TNI-Polri dan mengurangi angka kecelakaan serta me...