SELAMAT DATANG DI BATALYON INFANTERI 611/AWANG LONG PANTANG SURUT MENGABDI PADA KEBENARAN

Selasa, 18 Februari 2020

SETETES DARAH SEJUTA KEHIDUPAN AKSI YONIF 611/AWL IKUT DONOR DARAH

KUTAI KARTANEGARA, YONIF611.KOREM091-TNIAD.MIL.ID. – Dalam rangka wujudkan Bakti TNI sebanyak sepuluh orang Prajurit Yonif 611/Awl yang dipimpin oleh Dansi Intel Serka Doni Saepudin, ikut berpartisipasi dalam kegiatan Blood Donation For Humanity (Doroh Darah Untuk Kemanusian) bertempat di Kantor PT. Anugerah Bara Kaltim Coal Mining. Rabu, (19/2/2020).


Mayor Inf Albert Frantesca, M. Han. menyampaikan “Kami sangat senang sekali bisa membantu atau berpartisipsi dalam kegiatan kemanusiaan seperti donor darah ini yang juga dimaksudkan untuk membantu penyediaan stok darah di PMI Kota Samarindanya.” ungkap Danyonif 611/Awl.

Mayor Inf Albert Frantesca, M. Han. menambahkan “Kegiatan donor darah ini juga sebagai bentuk implementasi Bakti TNI Prajurit kepada rakyat serta kepedulian membantu kepada sesama, ditambah dengan slogan TNI KUAT BERSAMA RAKYAT merupakan landasan kuat TNI untuk membantu rakyat, terlebih lagi TNI hadir untuk melindungi rakyat.”tutup Danyonif 611/Awl.

Kegiatan donor darah ini secara tidak langsung sudah menjadi keharusan bagi setiap Prajurit khususnya Yonif 611/Awl. Pasalnya, melakukan donor darah juga merupakan bagian dari sebuah pengabdian seorang Prajurit TNI dan diharapkan dapat menambah ketersediaan darah di PMI Kota Samarinda untuk disalurkan kepada yang membutuhkan.

Sumber Pen Yonif 611/Awl

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PERBAIKAN MARKA JALAN DEPAN KOMPI SENAPAN A YONIF 611/AWL BEKERJA SAMA DENGAN POLSEK SAMARINA SEBERANG

KUTAI KARTANEGARA, KOREM091-TNIAD.MIL.ID/YONIF611 – Dalam rangka menjaga Sinegritas TNI-Polri dan mengurangi angka kecelakaan serta me...